Wednesday, October 21, 2009

Refleksi Diri

Oleh Marsigit

Jika kita ingin melihat dunia maka tengoklah ke dalam pikiran kita, karena dunia itu persis seperti apa yang kita pikirkan.
Jika kita pikir dunia itu baik, maka baiklah dunia itu.
Jika kita tersenyum kepada dunia, maka dunia juga akan tersenyum kepada kita.
Tetapi jika kita menghujat dunia, maka dunia juga akan menghujat kita.
Jika kita berlaku sombong kepada dunia, maka dunia juga akan berlaku sombong kepada kita.
Jika kita santun kepada dunia maka dunia juga akan berlaku santun kepada kita.
Maka jika kita ingin merasakan dunia maka tengoklah perasaan kita, karena dunia itu persis seperti apa yang kita rasakan.
Janganlah menunda meraih syurga menunggu kematian kita, sedangkan neraka itu siap menjemput walau kita masih di dunia.
Mencari ilmu berbekal ilmu, menggapai hidayah berbekal hidayah.
Setinggi-tinggi urusan dunia dan akhirat adalah ikhlas adanya.
Aku menyadari bahwa kesombongan adalah dosa pertama dan paling besar di hadapan Tuhan.
Aku menyadari bahwa sebuah kesombongan akan menutup dan mencegah diriku memperoleh ilmu dan hidayah. Lebih dari itu, kesombongan juga akan membakar habis semua yang telah aku peroleh.
Sedang aku juga menyadari bahwa bertambahnya umurku maka akan bertambah pula egoku. Aku juga menyadari bahwa egoku yang aku lebih-lebihkan itu ternyata merupakan kesombonganku pula.
Maka aku selalu berusaha untuk meluruhkan kesombonganku dengan memohon ampun dan pertolongan kepada Tuhan. Amin.
Untuk kita semuanya yang selalu ikhlas dalam membaca dan berusaha semoga Tuhan YME selalu melimpahkan rakhmat dan hidayahnya.

Amiiin.